Selular.ID – Samsung melalui produk smartphone, berhasil merilis sebuah web series Epic untuk membuktikan kualitas kamera Galaxy S22 punya kelas dibidang profesional.
Karena Web series “My new rules of journey” berhasil dibuat dengan epic hanya Samsung galaxy s22 ultra.
Diperankan oleh Fero Walandouw, Jihane Almira, Sheila Dara, membawa cerita tentang 3 traveler yang berlibur ke wilayah Sumba, Nusa Tenggara Timur.
Melalui Web series tersebut Andri Chung selaku sutradara, Akui bahwa adanya HDR10+ Samsung Galaxy S22 membuat kualitas video lebih hidup.
Baca Juga: Harga Rp4 Jutaan, Samsung Galaxy A33 5G Mulai Pre-Order
“Saya gausah khawatir untuk kualitas karena sudah ada HDR10 plus-nya yang membuat warna dan cahaya dari video lebih berkualits tinggi” kata Andri Chung
Perlu diketahui, HDR10+ di Samsung Galaxy S22 adalah langkah maju dan membantu meningkatkan rentang warna dan kecerahan dinamis.
HDR10+ adalah teknologi khusus menambahkan metadata dinamis ke kamera ponsel. Sederhananya, teknologi ini dapat mengubah pengaturan kamera berdasarkan konten di layar dan optimalkan setiap frame.
Selain itu, dibuatnya web series ini bertujuan membantu untuk menginspirasi kreator muda untuk berkreasi dengan perangkat yang dekat keseharian mereka yaitu smartphone.
Baca Juga: Tips Dapatkan Hasil Foto di Medsos Tetap Epic dari Kamera Samsung S22 Series 5G
Fero Walandouw juga mengungkapkan dengan melakukan syuting berama Galaxy Movies Studio, memberika ia pembelajaran tentang budaya Sumba.
“Pengalaman syuting ini tidak terlupakan karena saya bisa belajar bagaimana budaya sumba jadi hal yang epic buat saya.” ungkap Fero
Selain itu Fero juga menambahkan bagaimana Samsung S22 Ultra menjadi daya tariknya, ialah kemampuan kamera dengan fitur AutoFraming dan desain yang mewah
“Auto framing memastikan adegan video untuk selalu fokus sesuai apa yang pengguna inginkan. Selain fungsinya desain yang mewah juga menjadi daya tarik bagi saya.” Tambah Fero
Selain membuat web series yang bisa di saksikan dari aplikasi video.com, Samsung melalui Galaxy Movies Studio juga membuka kompetisi film.
Baca Juga:Telegram Tambah Reaksi dan Terjemahan di Aplikasi
Pemenangnya ada dua dengan tipe people choices mendapatkan hadiah Rp15 juta, dan Director choices mendapatkan uang senilai RP40 juta dan Samsung galaxy s22 ultra.
Event ini terbilang konsisten karena dalam 4 tahun terakhir selalu hadir sempurnakan produk Samsung khususnya fitur kamera.