Facebook Home masih tersedia secara eksklusif di beberapa smartphone Android tertentu saja (Samsung Galaxy S III, Galaxy Note II, HTC One X, HTC First). Namun, berkat update aplikasi Messenger, pengguna pun bisa turut menjajal beberapa fitur khas Home di dalamnya, seperti Chat Heads. Di pembaruan kali ini ada salah satu fasilitas yang menarik dan sayang bila dilewatkan, yakni hadirnya stiker-stiker lucu dan imut, khusus untuk aplikasi Facebook Messenger. Tentunya, ini kabar menyenangkan bagi para sticker lovers di Android.
Stiker pada dasarnya emoticon pada steroid, serupa pada aplikasi chat lainnya seperti Line dan Kakao Talk. Memang fitur ini sendiri belum siap secara keseluruhan untuk digunakan, namun emosi dan karakter tersebut bisa dikirimkan ke teman-teman selama chatting untuk menyemarakkan isi pesan. Bermacam emoji unik semisal kucing, alien, harimau, dan beragam karakter lain yang lebih imut akan muncul dalam waktu dekat.

Untuk mendapatkan stiker pada perangkat Android, Anda hanya perlu memperbarui aplikasi Messenger ke versi 2.4.3, atau unduh melalui Sticker Store di Facebook. Versi terbaru ini dapat didownload dari Google Play Store. Untuk menggunakannya, buka dialog chatting, tekan “smiley” di sebelah kiri tombol “+”. Kemudian, pilih stiker yang Anda inginkan dan tekan kirim. Fitur ini hanya bekerja di Chat Heads, tidak untuk di SMS dan Facebook chat reguler. Bila cara ini tidak bekerja atau stiker tidak bisa dibuka, Anda bisa mencoba menutup aplikasi Facebook Messenger dan membukanya lagi.
Facebook kemungkinan masih melakukan beberapa pengujian internal pada fitur stiker di aplikasi ini. Apakah bisa menjadi fitur permanen atau hanya sebagai “pemanis” agar pengguna mau menggunakan Chat Heads, salah satu fitur andalan Facebook Home. Sebelumnya, kemampuan serupa sudah dapat dinikmati lebih dulu oleh pengguna smartphone berbasis iOS. (Choiru Rizkia)
Sumber : www.techcrunch.com