Minggu, 3 Desember 2023
Selular.ID -

Chris Evans Keluhkan Fitur Iphone 12 Pro Salah Satunya Berat di Tangan

BACA JUGA

Selular.ID – Chris Evans actor yang dikenal dengan Captain America, baru-baru ini harus mengganti iPhone 6snya ke iPhone 12 Pro karena dampak dari Sistem Operasi iOS.

Tepat pada Juni 2022, Chris Evans terpaksa pensiunkan iPhone 6s yang rilis pada 2015 dan beralih ke iPhone 12 Pro.

Dalam postingan Instagram pribadinya, ia pun sempat memposting dengan caption yang memberikan ungkapan perpisahan.

https://www.instagram.com/p/CfK1nJxN6TD/

Saya tidak akan melewatkan usaha di malam hari untuk mencobamu bisa terisi daya. Atau hasil fotomu yang kasar. Atau bateraimu yang tiba turun dari 100 persen, menjadi 15 persen, hingga benar-benar mati dalam hitungan menit.” tulis Evans.

Kemudian ia menambahkan di akhir caption, “Ini adalah perjalanan yang luar biasa. Istirahatlah, sobat”.

Baca Juga: Cara Screenshot di iPhone 12 Series, Bisa Gunakan Ketukan Jari

Perlu diketahui, iPhone 6s juga dipastikan tidak lagi mendapatkan pembaruan ke iOS 16 yang digulirkan pada September 2022 mendatang.

Setelah berjalan hampir sebulan setelah postingan Chris Evans dengan ungkapan perpisahan kepada iPhone 6s-nya di Instagram.

Dalam wawancara dengan Collider, ia mengungkapkan bagaimana pengalamannya menggunakan iPhone terbarunya (iPhone 12 Pro).

Ia justru menyatakan hal terduga, betapa ia masih merindukan iPhone 6Snya. Kemudia ia memberikan beberapa kekurangan dari perangkat terbarunya.

Pertama Evans merasa kehilangan tombol Beranda yang hilang di iPhone 12 Pro-nya, tak hanya itu  yang menjadi keluhan.

Baca Juga: Apple Hadirkan iPhone 12 dan 12 Pro Refurbished di Toko Online Resmi

Karena pemeran Captain America, mengatakan iPhone 12-nya terlalu berat. Dan bahkan dia harus menggunakan trik kelingking untuk menghentikannya jatuh hingga mati.

Saya merasa ponsel baru saya terlalu berat. Saya tahu itu membuat saya menjadi dinosaurus tertua di dunia, tetapi masalahnya adalah Ada di sini. Karena saat aku memegangnya, kamu menggunakan jari kelingking untuk menahannya, dan itu terasa terlalu berat. Terlalu berat.” Tegas Evans dalam wawancara.

Mengenai tombol Home itu, Evans mengatakan bahwa semua orang yang menyuruhnya untuk mendapatkan iPhone SE tidak ada artinya.

Karena Dia hanya ingin “sesuatu dari sebelumnya bekerja sampai tidak bekerja lagi.” Diduga model iPhone 12 yang digunakannya adalah 12 Pro dengan bobot 164gram.

Dalam wawancara tersebut ia juga tidak mengungkapkan mengapa ia lebih memilih iPhone 12 dibanding iPhone 13.

- Advertisement 1-

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

INDEPTH STORIES

BERITA TERBARU

00:00:52