Jumat, 22 September 2023
Selular.ID -

Plastic Logic Kembangkan Layar Amoled Fleksibel

BACA JUGA

9 June 2014 11:00
Semakin hari keberadaan teknologi yang bisa dikenakan mulai terasa jamak di kalangan perkotaan. Dimulai dari pengenalan Google Glass serta perangkat serupa dengan desain berbeda yang masih akan berdatangan. Karena itu kita mulai melihat sisi baru dari teknologi wearable yang semakin terlihat sangat baik untuk direalisasikan.Plastic Logic, pengembang monitor ePaper untuk pembaca e-book serta perangkat lainnya, baru saja memamerkan layar fleksibel baru besutannya yang akan beraksi di ranah smartwatch, serta bentuk-bentuk lain dari teknologi yang bisa dipakai.

Layar anyar itu adalah display Amoled fleksibel yang bisa digunakan di berbagai perangkat yang berbentuk melengkung, termasuk penunjuk waktu serta gelang. Layar Amoled fleksibel baru yang disebut-sebut dapat memamerkan hingga 256 nuansa abu-abu, juga mampu me-refresh layar dalam hitungan 30 frame per detik.

Dengan kemampuan seperti itu berarti layar dapat digunakan untuk menampilkan video, selain melihat teks dan foto tentunya. Layar fleksibel juga diyakini lebih tangguh dari layar reguler, karena tidak akan pecah misalnya, dan kemampuannya yang bisa ditekuk membuat mereka lebih lunak ketika mengalami penggunaan ekstrem sehari-hari. (Nis)
http://www.youtube.com/watch?feature=player_embedded&v=UbhJsLRn34s
Sumber : http://liliputing.com (4/6/2014)

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

INDEPTH STORIES

BERITA TERBARU