Selular.ID – Belum hadir di Indonesia untuk lini produk iPhone 14 Series, menjadikan Marak Jasa Titip atau Jastip untuk pembelian iPhone jenis terbaru ini, Berapa harganya ?
Pesona iPhone 14 Series terbaru memang membuat banyak orang yang kepincut dengan kehadirannya. Apple memberikan 4 lini produk yang diantaranya iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max.
Untuk ketersediaannya sendiri baru bisa dirasakan diberbagai negara saja. Dan bagi masyarakat Indonesia yang ingin memiliki iPhone 14 Series terbaru pun harus rela bersabar, karena ketersediaannya belum masuk ke negara ini.
Namun dengan adanya kondisi seperti ini dimanfaatkan oleh beberapa pelaku orang yang menjadikannya peluang usaha dengan memberikan Jasa Titip (Jastip) untuk pembelian iPhone 14 Series.
Harga iPhone 14 Series ini bisa dibilang memang lebih mahal dari jenis iPhone 13 Series sebelumnya, ditambah dengan adanya jasa titip ini pasti harganya makin melambung tinggi.
Baca juga : Ojo Dibanding-Bandingne, Ini Daftar Harga iPhone 14 di AS, Singapura dan Indonesia
Penulis berhasil menemukan akun yang menjajakan jasa titip pembelian iPhone 14 Series di akun instagramnya.
Pada akun ini terlihat memberikan jasa titip hanya di 3 model iPhone 14 series saja, diantaranya iPhone 14, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max.
Jika dilihat perbandingan harga asli iPhone 14 Series dengan harga iPhone 14 Series menggunakan jasa titip, memang terpaut naik secara signifikan.
Berikut adalah perbandingannya harganya yang jual oleh salah satu akun jasa titip iPhone 14 Series.
-iPhone 14 (RAM 128GB)
Harga Asli = USD 829 atau Rp 12,4 Juta.
Harga Jastip = Rp 19,5 Juta
-iPhone 14 (RAM 256GB)
Harga Asli = USD 929 atau Rp 13,8 juta.
Haga Jastip = Rp 21,4 Juta.
-iPhone 14 (RAM 512GB)
Harga Asli = USD 1.129 atau Rp 16,9 Juta.
Harga Jastip = Rp 23 Juta.
Baca juga : Perbedaan Mencolok iPhone 14 di Indonesia Dibandingkan dengan di Pasar Global
iPhone 14 Pro untuk warna Silver, Gold, dan Grey. pada akun ini menambahkan catatan khusus untuk varian warna ungu menambah biaya Rp 1 Juta.
iPhone 14 Pro (128GB)
Harga Asli = USD 999 atau Rp 14,9 Juta.
Harga Jastip = Rp 22,7 Juta
iPhone 14 Pro (256GB)
Harga Asli = USD 1.099 atau Rp 16,4 juta
Harga Jastip = Rp 24,6 Juta.
iPhone 14 Pro (512GB)
Harga Asli = USD 1.299 atau Rp 19,3 Juta.
Harga Jastip = Rp 26,2 Juta.
iPhone 14 Pro (1TB)
Harga Asli = USD 1.299 atau Rp 19,3 Juta.
Harga Jastip = Rp 31,7 Juta.
Selanjutnya Harga Jastip iPhone 14 Pro Max