Solo, Selular.ID – Salah satu vendor mitra Smartfren yang digandeng dalam menghadirkan rangkaian Andromax, Hisense, segera mengubah haluan dalam menghantarkan produknya. Bila dulu “nebeng” brand operator, kini mereka ingin langsung terjun menyambut para penggunanya.
Produk pertama Hisense yang dijadwalkan meluncur bulan September ini, Pureshot, dikatakan diproduksi di Indonesia.
Sukaca Purwokardjono, Head of Devices Smartfren, menyampaikan bahwa kendati sudah mengusung strategi open market, pihaknya tetap saling bekerja sama. Seperti dalam memasarkan Pureshot, Hisense tetap menggandeng Smartfren sebagai mitra.
Meskipun bundling dengan Smartfren, slot 4G di Hisense Pureshot juga bisa diisi dengan kartu 4G milik operator lain. Maka dari itu namanya bukan Andromax. “Jadi pengguna bisa membandingkan sendiri bagaimana kinerja jaringan Smartfren dibandingkan operator lain,” tutur Sukaca.
Hisense Pureshot sendiri memang mengusung dual SIM card. Di slot pertama, sudah support LTE dan EVDO Smartfren, juga mendukung LTE operator lain. Sementara slot kedua hanya bisa digunakan oleh kartu GSM.
Spesifikasi utama Pureshot antara lain sudah ditopang prosesor delapan inti berkecepatan 1,4 GHz dengan chipset Snapdragon 8920 besutan Qualcomm.
Mudah diterka, dari namanya, Pureshot mengusung peralatan fotografi di atas rata-rata. Kamera utama berresolusi 13 MP sementara kamera sekunder 5 MP.
Berbekal RAM 2GB dan memori internal 16GB dengan sistem operasi Android Lollipop.
Mengenai harga, Hisense menyediakan dua pilihan. Rp2,6 juta untuk Pureshot berdiagonal 5 inci serta Rp3,2 juta untuk varian 5,5 inci.