7 March 2013 14:30
Kaitan antara smartphone dan olahraga memang kental, sebagai buktinya banyak aplikasi bergenre olahraga di toko aplikasi macam Google play dan BlackBerry App. Tapi kini kedekatan dua elemen tadi kian canggih dan bukan sebatas ditatanan aplikasi. Seperti inovasi dari 94fifty yang bekerjasama dengan produsen bola basket Spalding dalam menciptakan bola basket yang dilengkapi enam sensor gerakan.
Sensor ditanamkan secara khusus dibalik permukaan karet bola, penempatan sensor ini ditujukan guna mengukur performa pemain dalam kecepatan melakukan lemparan, arah lemparan bola, spin, serta kekuatan pemain dalam menggiring bola (dribbling). Output dari sensor tadi kemudian dikirimkan ke aplikasi khusus pada smartphone, yang ujung-ujungnya dimaksudkan untuk menganalisa dan meningkatkan kemampuan bermain basket.
Dikutip SELULAR Online dari newlaunches.com (5/3/2013), 94fifty menjanjikan biaya yang lebih efektif dalam analisis permainan bola basket. Lewat aplikasi yang tertanam di smartphone, hasil analisa dari sensor tadi juga dapat di-share ke pihak lain lewat aplikasi jejaring sosial.
Penempatan sensor pun disebutkan tidak menambah bobot bola, dan secara umum tidak ada perbedaan dengan bola bakset biasa. Canggihnya lagi, sensor dapat di isi ulang secara wireless lewat teknologi Qi. Temuan inovatif ini belum dikomersialkan dan masih dalam tahap prototipe di Kickstarter, proyek pendanaan untuk temuan-temuan baru di AS. Bila teknologi ini sukses di pasar, diyakini bola basket bersensor ini bisa memberi input yang positif bagi pola pelatihan pemain bakset. (Haryo Adjie Nogo Seno) Â Â
https://www.youtube.com/watch?v=zWp3E5d8iF0&feature=player_embedded
Sumber : www.newlaunches.com