Jakarta, Selular.ID – Dengan mengusung tema “Social Impact and Go Beyond”, Telkomsel memperkenalkan dua startup baru dalam komunitas The NextDev hari ini (7/10).
Baca juga:Â The NextDev Summit 2019 Jadi Ajang Telkomsel Bangun NextHub
Early startup yang pertama yakni Ceklab. Ceklab sendiri merupakan aplikasi kesehatan yang sebelumnya bernama teman dokter.
Startup yang bergerak di bidang kesehatan ini ingin mengajak sebanyak mungkin masyarakat Indonesia untuk menghindari penyakit kronis melalui pencegahan dini dalam hal ini melalui pemeriksaan laboratorium.
Selain itu, Startup yang satu lagi bernama Botika. Aplikasi besutan karya anak bangsa ini menawarkan layanan unik berupa ‘Chatbot’ yang memungkinkan pemiliknya mendapat jawaban atas pertanyaan yang diajukannya secara otomatis.
Jadi, aplikasi Botika ini menawarkan layanan layaknya costumer service digital untuk menjawab pertanyaan yang sudah sering diajukan oleh pelanggan sebelumnya.
Baca juga:Â Paket OMG Telkomsel, Bebas Nikmati Hiburan Digtal
Sesuai dengan taglinenya ‘social impact dan go beyond’, kedua start up ini dinilai sejalan dengan tagline milik Telkomsel sehingga bisa tergabung di dalam The NextDev.
Lebih lanjut, startup yang telah masuk ke dalam The NextDev telah mendapat masa inkubasi terlebih dahulu atau bisa juga disebut pelatihan.
Jadi para startup akan mendapatkan mentor secara spesifik sesuai dengan bidangnya masing-masing untuk mendampingi startup di The NextDev selama 6 bulan.
Baca juga:Â Foto : Telkomsel Gelar Turnamen Game Free Fire 2019 Berhadiah Rp 300 Juta
“Inilah yang membuat The NextDev menjadi incaran bagi Startup-startup yang masih early di Indonesia. Karena kita ngasih, yang membantu mereka secara growth,” tutup Steve Saerang selaku Manager CSR Education and Public Community Development.