Jakarta, Selular.ID – Setelah mengungkap banyak produk baru di CES 2017, kini Lenovo kembali melakukan kerja sama dengan film tersukses di Amerika Serikat, yakni Residen Evil: The Final Chapter. Sebagaimana diketahui film ini disebut telah menghasilkan hampir 1 miliar dolar AS di seluruh dunia.
Kerjasama antara Lenovo dan Resident Evil merupakan kerjasama tingkat regional, meliputi Indonesia, Korea Selatan, Hong Kong, Taiwan, Philipina, Vietnam, Thailand, Malaysia, dan Singapura. Di mana popularitas dan permintaan dari game PC diharapkan bertumbuh sebesar 6,3% per tahun, dan mencapai 42 miliar USD pada tahun 2020 (Laporan Intelijen DFC).
Laporan tersebut juga menunjukkan bahwa pertumbuhan pasar game PC ini didorong oleh casual gamers dan hardcore gamers. Seperti dilansir oleh Majalah Fortune, Indonesia akan mengalami pertumbuhan pendapatan tercepat di Asia Tenggara selama lima tahun ke depan. Melihat potensi bisnis pasar gaming Indonesia yang besar ini, langkah strategis Lenovo menjadi sponsor Resident Evil ini menjadi langkah yang tepat.
“Kami terinspirasi oleh bagaimana Resident Evil konsisten dalam memberikan pengalaman entertainment serta gaming kepada para penontonnya, dan kami ingin menyebarkan semangat yang sama untuk menjangkau pelanggan kami melalui kolaborasi ini,” kata Budi Janto, Country General Manager, Lenovo Indonesia.
Lebih jauh Budi mengatakan inisiatif ini menunjukkan komitmen perusahaan untuk menjadi produsen terbaik dalam produk home entertainment dan gaming di Indonesia.
“Perangkat kami benar-benar terinspirasi dari keinginan pelanggan dan didesain untuk memenuhi kebutuhan pelanggan,” tandasnya.
Untuk menghadirkan nuansa film Resident Evil kepada pelanggan, Lenovo memulai kampanye digital berjudul: Bite Your Friends dari 11 January hingga 25 Januari 2017 di mana peserta harus share dan tag gambar yang telah ditentukan ke teman mereka di Facebook sebanyak mungkin, dan pemenangnya akan mendapatkan tiket gratis pertunjukan film “Resident Evil: The Final Chapter” di Jakarta.
Kampanye digital akan dilanjutkan dengan kampanye Find Your Antidote, di mana peserta harus menemukan kode yang tersembunyi pada beberapa rangkaian gambar di social media Lenovo Indonesia untuk mendapatkan hadiah. Dapatkan kesempatan untuk memenangkan Lenovo IdeaPad 500 dengan mengikuti kontes Find Your Antidote yang akan mulai dari 1 Februari 2017 hingga 14 Februari 2017.