Selasa, 5 Desember 2023
Selular.ID -

Google Luncurkan Aplikasi Camera Untuk Android KitKat

BACA JUGA

22 April 2014 09:30
Google baru saja meluncurkan aplikasi kameranya sendiri di Play Store. Bernama Google Camera, aplikasi terlihat agak berbeda dengan software kamera yang tertanam di Android 4.4 KitKat sendiri. Google telah melancarkan sejumlah perbaikan dan peningkatan pengalaman secara keseluruhan. Menampilkan antarmuka yang jauh lebih bersih dengan tombol shutter yang menonjol. Sebuah moda baru yang disajikan bernama Lens Blur menjanjikan pengguna untuk mencapai foto layaknya hasil jepretan SLR.

“Lens Blur menggantikan kebutuhan untuk sistem optik besar dengan algoritma visi komputer dan teknik optimasi yang dijalankan sepenuhnya pada perangkat mobile, simulasi lensa aperture yang lebih besar guna menciptakan dunia model 3D,” kata Google. Aplikasi juga mengusung fitur khas Google yakni Photo Sphere untuk mengambil gambar panorama, serta menyajikan viewfinder (jendela bidik) kembali ke 100 persen, artinya apa yang Anda lihat adalah apa yang akan Anda dapatkan dalam jepretan terakhir.

Mengakses menu pilihan yang ada di aplikasi akan terasa familiar bagi pemilik ponsel Moto X, pengguna cukup menggesek dari kiri untuk beralih antar modus yang ada di Google Camera. Sayangnya, ada beberapa kelalaian saat membandingkan Google Camera dengan aplikasi kamera yang tertanam di Android, pengaturan lebih jauh seperti white balance tak bisa ditemukan di sini.
selular16556556420140417171842
Google laksana menyerukan perang terhadap penangkapan video berorientasi potret. Saat kamera video dipilih aplikasi tidak akan mau mulai merekam video sampai pengguna beralih ke orientasi lansekap. Dengan aplikasi mandiri seperti ini, keuntungannya adalah pengguna mendapatkan lebih banyak pilihan jika mereka tidak puas dengan aplikasi default. Google pun bebas menambahkan fitur ke aplikasi karena tidak ditanam langsung ke dalam OS, sehingga tidak perlu menggelontorkan update firmware menyeluruh.
selular20006374620140417155721selular13212799020140417155721
Google Camera saat ini sudah tersedia dan mendukung semua smartphone dan tablet Android yang menjalankan versi 4.4 (KitKat). Aplikasi kamera terbaru dari HTC dan Samsung sebenarnya sudah memuaskan, tapi semakin banyak pilihan selalu menjadi hal yang baik. (Nis)

Sumber : https://play.google.com (16/4/2014)

- Advertisement 1-

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

INDEPTH STORIES

BERITA TERBARU