Ini Fungsi Mini Capsule Pada Realme C55 dan Cara Aktifkannya

Selular.ID – Menjadi yang pertama, Realme C55 smartphone entry level namun membawa fitur setara dengan iPhone 14 Series, yakni mini capsule. Begini cara aktifkannya.

Smartphone realme C55 yang baru rilis pada tanggal 7 Maret 2023, ini menarik perhatian dengan fitur eksklusif nya.

Mini Capsule, fitur yang mirip seperti Dynamic Island milik iPhone 14 Series ini hadir di smartphone yang hanya dua jutaan saja.

Ini dapat memberi arti, tidak usah membeli mahal-mahal iPhone 14 Series tapi fitur eksklusif Dynamic Island sudah ada di realme C55 yang harganya jauh lebih murah.

Tapi kesamaannya itu hanya terjadi di fitur Mini Capsule, untuk keseluruhan spesifikasi memang sangat jauh berbeda dengan iPhone 14 Series.

Apabila pada fitur Dynamic Island milik iPhone 14 Series bisa berfungsi untuk menyediakan akses cepat ke berbagai aplikasi. Namun di realme dengan fitur mini capsule hanya menampilkan beberapa notifikasi saja.

Sejauh ini setelah perilisan Mini Capsule hanya mendukung dan muncul pada saat pengisian daya saja.

Namun kedepannya dijelaskan oleh Krisva Agniesczca selaku Public Relations Lead realme Indonesia menjelaskan bahwa nanti pada saat pembaharuan akan support lebih banyak lagi salah satunya disetiap notifikasi.

Mengingat Krisva juga menambahkan bahwa Mini Capsule ini bukan dalam bentuk software melainkan hardware, jadi realme tidak main-main membekalinya.

Jika anda yang sudah memiliki smartphone canggih yang satu ini, dan ingin mengaktifkan atau bahkan menonaktifkan fitur Mini Capsule, anda bisa ikuti langkah-langkah yang dibuat oleh redaksi Selular.ID berikut :

1. Pergi ke menu pengaturan, atau lebih cepatnya pada halaman awal ada skroll bagian atas serta tekan icon pengaturan pada bagian kanan atas layar.

2. Banyak pilihan menu yang dapat diatur pada bagian ini, tapi jika ingin langsung aktifkan Mini Capsule anda pilih menu “realme lab”

3. Jika sudah, untuk aktifkan fiturnya anda pilih menu “Mini Capsule” atau Kapsul Mini pada gambar.

4. Selanjutnya pada bilah tulisan Mini Capsule anda aktifkan toogle hingga berwarna, dan selanjutnya aktifkan juga toggle status baterai.

Diingatkan kembali, fitur ini hanya baru didukung pada pemberitahuan status baterai pada saat charge. Nantinya dan tunggu update selanjutnya akan hadir beberapa dukungan yang lebih menarik.

Baca juga : Mini Capsule Bakal Hadir Juga di Smartphone realme Lainnya