Rabu, 14 Januari 2026
Selular.ID -

Apple Rilis Firmware Terbaru AirPods Pro 3

BACA JUGA

Selular.ID – Apple merilis firmware baru untuk para pengguna AirPods Pro 3 dengan nomor versi 8B34 (naik dari versi sebelumnya 8B30).

Peluncuran ini dilakukan menjelang kehadiran sistem operasi (OS) iPhone terbaru, yakni iOS 26.3, yang akan tersedia dalam versi stabil.

Sejauh ini detail update belum dijelaskan secara rinci oleh Apple, saat ini hanya disebutkan bahwa pembaruan ini berisi “bug fixes” (perbaikan bug) dan peningkatan lainnya (other improvements).

Firmware AirPods biasanya tidak dapat diinstal secara manual seperti update iPhone atau iPad.

Apple mengirimkan pembaruan ini secara over-the-air jika beberapa syarat terpenuhi.

Seperti pembaruan AirPods pada umumnya, rilis firmware ini tidak bisa dipasang secara manual oleh pengguna melalui pengaturan.

Proses instalasi hanya dapat berjalan di latar belakang secara otomatis jika perangkat memang memenuhi syarat yang Apple tentukan.

Untuk mendapatkan pembaruan, pengguna harus memastikan bahwa AirPods mereka telah terhubung ke perangkat Apple dengan Bluetooth yang aktif. Perangkat iPhone, iPad, atau Mac yang digunakan juga wajib tersambung ke jaringan Wi-Fi yang stabil.

Versi firmware terbaru ini hadir dengan nomor build 8B34 untuk menggantikan versi sebelumnya.

Firmware terbaru memang rutin diluncurkan secara berkala oleh Apple untuk meningkatkan kinerja perangkat dan memperbaiki celah keamanan atau bug.

Hingga saat ini, catatan rilis dari Apple belum mencantumkan keterangan selain perbaikan umum.

Biasanya, Apple akan memperbarui catatan rilis firmware-nya dengan detail teknis yang lebih lengkap, termasuk fitur baru yang mungkin ditambahkan dalam pembaruan tersebut.

Kondisi lain yang harus diperhatikan adalah menaruh unit AirPods di dalam wadah pengisi daya yang terhubung ke sumber listrik.

Pengguna disarankan menunggu setidaknya selama 30 menit agar proses transfer data dapat berjalan tanpa gangguan.

Setelah waktu tersebut, pengguna dapat memeriksa versi terbaru firmware AirPods-nya melalui menu informasi perangkat di pengaturan ponsel.

Apple terus menyarankan pengguna untuk selalu memperbarui perangkat agar mendapatkan pengalaman audio yang optimal.

Seperti diketahui, September 2025, Apple secara resmi memperkenalkan AirPods Pro 3, generasi terbaru dari lini earbuds premium mereka, melalui acara peluncuran global yang disiarkan online.

Generasi ini membawa peningkatan besar dari pendahulunya, baik dari aspek suara, desain, baterai, hingga fitur cerdas yang sebelumnya tidak ada.

Baca Juga:AirPods Pro 3 Bisa Pantau Detak Jantung Saat Olahraga

Harga standar global AirPods Pro 3 adalah $249 USD atau sekira Rp3,9 jutaan, harga ditiap negara berbeda-beda dan harga bisa ber-ubah tergantung promo, diskon, atau kurs setempat.

 

- Advertisement 1-

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

BERITA TERBARU